Sertijab TP PKK Kota Kediri, Arumi Tekankan Penanganan Stunting

16 hours ago 4
Sertijab TP PKK Kota Kediri, Arumi Tekankan Penanganan Stunting Ketua TP PKK Jatim bersama Wali Kota dan Waki Wali Kota Kediri. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Usai dilaksanakan serah terima jabatan dari mantan Pj. Wali Kota Kediri Zanariah kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati dan Gus Qowim, Mbak Wali, sapaan akrab Wali Kota Kediri itu, menghadiri Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua TP PKK Kota Kediri.

Ketua TP PKK Kota Kediri, Faiqoh Azizah Muhammad, menerima serah terima jabatan dari Pj Ketua TP PKK sebelumnya Novita Bagus Alit, yang disaksikan langsung oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak, Rabu (5/3/2025). Acara ini berlangsung di Ruang Joyoboyo Balai Kota Kediri.

Kegiatan ini diawali dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan dari Pj Ketua TP PKK purna tugas Novita Bagus Alit kepada Ketua TP PKK masa bhakti 2025-2030 Faiqoh Azizah Mohammad Qowimuddin Thoha. Serta Wali Kota Kediri sebagai Pembina TP PKK Kota Kediri.

Pada kesempatan ini, Ketua TP PKK Kota Kediri Faiqoh Qowimuddin mengucapkan terima kasih kepada Pj Ketua TP PKK Kota Kediri atas dedikasi, pengabdian, serta kerja keras yang telah diberikan selama ini. TP PKK telah menjadi tangan kanan pemerintah dalam menyentuh langsung kehidupan masyarakat di tingkat akar rumput. Oleh karena itu, mengajak seluruh pengurus dan kader untuk tetap berpegang teguh pada semangat kebersamaan, gotong royong, dan keikhlasan dalam berjuang membangun keluarga yang semakin berkualitas, mandiri, dan berdaya.

Lebih lanjut, Ketua TP PKK Kota Kediri juga berharap TP PKK Kota Kediri dapat terus bersinergi dengan berbagai pihak, baik pemerintah daerah, swasta, maupun masyarakat luas, sehingga setiap program yang dijalankan dapat memberikan manfaat yang nyata.

“Kami mohon arahan, bimbingan dan dukungan dari Ketua TP PKK Provinsi Jawa Timur, Wali Kota Kediri serta seluruh pihak agar dapat menjalankan amanah ini dengan baik. Kami siap belajar dan berkolaborasi agar program-program PKK di Kota Kediri dapat berjalan lebih optimal dan selaras dengan kebijakan di tingkat provinsi dan tingkat pusat,” imbuhnya.

Sementara itu, Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati turut mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pj Ketua TP PKK Novita Bagus Alit atas dedikasi, kerja keras, serta pengabdian yang telah diberikan dalam membangun dan menggerakkan program PKK di Kota Kediri.

Kepada Ketua TP PKK yang baru Faiqoh Qowimuddin, Mbak Wali, mengucapkan selamat mengemban amanah ini, harapannya di bawah kepemimpinan yang baru TP PKK Kota Kediri akan terus maju dan semakin berkontribusi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

“Karena TP PKK menjadi salah satu ujung tombak dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga, memberdayakan masyarakat, serta mendorong pembangunan yang berkelanjutan di berbagai bidang, mulai level nasional hingga level keluarga,” jelasnya.

Kepada wartawan, mengaku Arumi Bachsin optimis untuk Kota Kediri karena memang sekarang Kota Kediri punya Wali Kota Perempuan, sama seperti di Jawa Timur Gubernurnya adalah Perempuan. Jadi ketika ada isu terkait keluarga, perempuan, biasanya lebih cepat dalam menanganinya.

“Saya berharap ini jadi satu dukungan yang luar biasa juga dari Ibu Wali Kota Kediri kepada TP PKK Kota Kediri. Lalu juga bagaimana kota seperti Kediri ini, yang sebenarnya sudah kota tapi tidak metropolis seperti Jakarta dan Surabaya, sehingga harus bisa mempertahankan budayanya namun tetap harus ada kemajuannya. Nanti TP PKK Kota Kediri punya tantangan di situ saya rasa,”ucapnya.

Kemudian, Ketua TP PKK Jatim juga menekankan dalam hal stunting, Kota Kediri termasuk salah satu yang terendah angka stuntingnya. Program stunting sendiri pastinya terpusat di posyandu dan sekarang TP PKK setiap ketuanya dilantik sebagai Pembina Posyandu di wilayah masing-masing. Harapannya dengan hal tersebut dapat menguatkan lagi TP PKK ketika melakukan intervensi di posyandu karena di situlah pusatnya mulai dari hamil, melahirkan, balita, remaja dan seterusnya. (uji/mar)

Read Entire Article
Kabar berita |