Pesan Wabup Gresik saat Buka Gebyar Pelayanan Publik

2 months ago 21
Pesan Wabup Gresik saat Buka Gebyar Pelayanan Publik Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, didampingi Kepala DPMPTSP Gresik, Reza Pahlevi, saat meninjau stan di Gebyar Pelayanan Publik. Foto: SYUHUD/BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah, membuka Gebyar Pelayanan Publik yang digelar Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kamis (13/2/2025). 

Agenda tersebut berlangsung di Atrium Gressmall. Kegiatan itu digelar dalam rangka memperingati HUT ke-51 Pemkab Gresik, dan Hari Jadi ke-538 Gresik.

Baca Juga: Aklamasi, Anis Ambiyo Putri Kembali Jabat Ketua KONI Gresik

"Acara ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mempermudah akselerasi dunia usaha. Serta sebagai upaya untuk meningkatkan berbagai layanan kepada masyarakat dalam suasana yang lebih terbuka dan interaktif," kata , sapaan akrab Wakil Bupati Gresik.

Ia menyebut, Gebyar Pelayanan Publik sebagai ajang untuk mempertemukan berbagai pelaku usaha di bidang industri, properti, dan transportasi dengan masyarakat luas. Selain itu, acara ini memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk lebih memahami kemajuan dan inovasi yang ada di bidang-bidang tersebut.

"Saya sangat mengapresiasi seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan acara ini. Baik dari tenant pelayanan yang berada di mal pelayanan publik maupun pelaku usaha yang turut memperkenalkan produk dan layanannya," paparnya.

Baca Juga: Belum Juga Diresmikan, Patung Gajah Mungkur di Gresik Jadi Sorotan

Sebagai bagian dari visi dan misi daerah, Pemkab Gresik bertekad untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat melalui kegiatan seperti ini, agar mempermudah akses masyarakat terhadap layanan publik, serta mendorong sektor industri, properti dan transportasi untuk terus berkembang dan berinovasi.

"Mudah-mudahan kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sebagai upaya konkret Pemkab Gresik dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Melalui pelayanan yang mudah, cepat dan efisien," ucap .

Ia didampingi Kepala DPMPTSP Gresik, Reza Pahlevi, untuk meninjau stan yang ada di Gebyar Pelayanan Publik. Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara DPMPTSP Gresik dengan Balai Standarisasi dan Pelayanan Jasa Industri (BSPJI) Surabaya. (hud/mar)

Baca Juga: Hadiri Tasyakuran HPN 2025 yang Digelar KWG, Bu Min Sekaligus Pamitan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Kabar berita |