LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto mulai dilaksanakan di Lamongan, Senin (6/1/2024).
Program MBG di hari pertama peluncuran serentak menyasar 3.500 siswa jenjang TK hingga SMA. Uji coba yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Lamongan bersama Kodim 0812 Lamongan dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di enam sekolah.
Baca Juga: SMPN 5 Kota Madiun Dapat Makan Bergizi Gratis di Hari Peluncuran Serentak
“Hari ini uji coba di Kabupaten Lamongan untuk 3.500 siswa di enam sekolah. Kita tinjau dan akan kita evaluasi ini sudah dipersiapkan dengan sebaik-baiknya tinggal nanti dipresentasikan,” tutur Bupati Lamongan Yuhronur Efendi.
Enam sekolah yang menjadi lokus yakni TK Kartini Lamongan sebanyak 25 porsi, SDN Kepatihan sebanyak 192 porsi, SDN Jetis 3 sebanyak 441 porsi, SDN Jetis 4 sebanyak 380 porsi, SMPN 1 Lamongan 1.047 porsi, dan SMAN 1 Lamongan 1.415 porsi.
Dandim 0812 Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan mengatakan, uji coba makan bergizi gratis akan berjalan selama 5 (lima) hari mulai tanggal 6 hingga 10.
Baca Juga: Program Makan Bergizi Gratis di Bangkalan Dimulai pada Siswa SD se-Kecamatan Modung
Menurutnya, salah satu upaya mencetak generasi muda yang berkualitas melalui asupan makanan sehat dan bergizi.
Ia berharap, program makan siang bergizi diharapkan dapat memberikan perubahan bagi dapur-dapur sehay untuk menyediakan makanan gizi seimbang.
Baca Juga: Siswa SMPN 26 Kota Bandung Mulai Terima Paket Makan Bergizi Gratis
“Semoga setelah evaluasi nanti akan terus berkelanjutan. Sehingga akan semakin banyak dapur sehat yang bisa mencetak generasi muda yang memimpin bangsa,” ucapnya.
Kepala SPPG Kabupaten Lamongan Agustina Nurul Hardian mengungkapkan, porsi makan telah disetarakan sesuai kebutuhan gizi anak.
“Kami ada ahli gizi yang menakar dan mengukur kebutuhan gizi anak-anak dari TK, D, SMP, dan SMA, gramasinya ada, ada rinciannya sendiri jadi tidak dipukul rata. Kita sesuikan dengan isi piring ada karbohidrat, protein nabati, protein hewani, dan sayur,” imbuhnya.
Baca Juga: Surabaya Tak Ikut Peluncuran Serentak Makan Bergizi Gratis, Eri Cahyadi Bilang Begini
Agustina membeberkan, menu sayur menjadi tantangan tersendiri. Sebab, masih banyak anak yang tidak menghabiskan sayur. Sehingga SPPG Lamongan akan mengganti-ganti menu sayur setiap harinya.
“Apabila banyak anak yang tidak suka, maka minggu atau bulan berikutnya akan berbeda. Ada 22 menu berbeda selama hari kerja. Dan yang alergi kita sudah minta data dari sekolah, sehingg menunya juga akan berbeda,” pungkasnya. (qom/van)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News