Debat Perdana Pilwalkot Malang 2024, Inilah Visi-Misi dan Program Para Paslon

2 weeks ago 44

KOTA MALANG,BANGSAONLINE.com - perdana dengan digelar di Grand Mercure Malang Mirama, Sabtu (27/10/2024) malam.

Mengusung tema ‘Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat dan Memajukan Daerah’, ketiga paslon hadir menyampaikan visi-misi bila terpilih memimpin 5 tahun ke depan.

Baca Juga: Didesak Patuhi Regulasi, KPU Surabaya Tegaskan Pilkada 2024 Berjalan Sesuai Aturan Perundangan

ini juga memberikan wawasan kepada seluruh masyarakat tentang program yang diusung para paslon.

Pertama, Paslon Wahyu Hidayat-Ali Muthohirin (WALI) menyampaikan visi misi dan program sesuai dengan nomor urut paslon yakni 1.

“Kami pasangan WALI (Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin) yang didukung 14 Partai Politik pendukung, dan kami dengan program bapak Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Mas Gibran dengan visi misi kami yaitu Mbois Berkelas" jelas Wahyu Hidayat

Baca Juga: GERTAP Desak KPU Usut Dua Anggota PPS yang Diduga Teken Kontrak Politik dengan Cabup Pasuruan

Wahyu menyampaikan ada lima Program Unggulan seperti seragam gratis bagi siswa SD-SMP-SMA, 1.000 beasiswa bagi siswa SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi, menjadikan sebagai kota 1000 event, dan pemberian dana pembangunan sebesar Rp 50 juta untuk RT dan juga akan menyelesaikan persoalan perkotaan sesuai dengan keahliannya

Ali Muthohirin menambahkan bahwa kita semua mempunyai tanggung jawab untuk membangun . Dengan dukungan masyarakat pasangan WALI yakin akan mampu untuk mensejahterakan masyarakat dengan bebas korupsi.

Selanjutnya paslon Heri Cahyono dan Ganis Rumpoko (Sam HC-Mbak Ganis) menjadi paslon kedua yang menyampaikan visi misi untuk 5 tahun kedepan. Yaitu Malang Kota Nyaman, Kreatif dan Berdaya Saing

Baca Juga: Debat Publik Pilbup Kediri, Deny Akui dan Dukung Langkah Dhito soal Budaya

"Nyaman indikatornya adalah terselesaikannya masalah hari ini seperti banjir, macet dan lainnya. Kreatif artinya kami akan membangun industri kreatif, karena kreatif itu merupakan mata uang baik kemarin, hari ini maupun yang akan datang" terangnya

Kemudian Berdaya Saing, ini menyangkut kualitas SDM yang akan dikembangkan berdasarkan bakat yang dimiliki sehingga Malang menjadi City of Talent atau Kota Bakat.

"Visi kami ini juga selaras dengan Tri Sakti Bung Karno dan visi nasional Indonesia Emas tahun 2045. Adapun perubahan pertama yang akan kami lakukan adalah perubahan cara pandang dalam memimpin, dimana kami akan memandang seluruh entitas yang ada di sebagai aset" ungkapnya

Baca Juga: Pilkada Pasuruan Masuk Daftar Rawan Tinggi, M. Drajat: KPU Masih Menunggu Instruksi Pusat

Atas perubahan cara pandang itu , maka terciptalah program 9 sing anyar dengan 3 program unggulan. Kuliah Gratis, Gampang Kerjoan, Puskesmas Mental dan 6 program lainnya. Seperti Usaha Jaya, Dokter Mlebu Kampung, Curhat Langsung Walikota, Wegah Banjir, Males Macet, Jaring Sosial Kota Pintar dan Lestari.

Sam HC juga mengungkapkan, paslon Sam HC dan Mbak Ganis memiliki tiga keunggulan dibandingkan dengan pasangan lainnya karena paslon Sam HC Mbak Ganis adalah pasangan anyar yang belum pernah menjabat, belum memiliki beban sejarah, bebas melakukan perbaikan.

“Jangan luga paslon Sam HC dan Mbak Ganis adalah paslon yang paling mengerti perempuan, karena Mbak Ganis satu-satunya calon pemimpin dari perempuan. Lupakan Mantan Ono Sing Anyar” ungkap Sam HC.

Baca Juga: Debat Publik Perdana Pilbup Kediri Seru, Ketua KPU: Silakan Pilih Mana yang Cocok

Dan ketiga adalah Paslon Abah Anton dan Dimyati Ayatulloh (ABADI) dengan menyampaikan visi misi dan program kerja yang diusung.

“Kami ingin membuat sebagai Kota yang bermartabat dan maju. Untuk itu kami ingin menciptakan generasi emas dengan harapan tidak boleh tidak boleh lagi ada anak yang putus sekolah, dan harus bisa mengenyam pendidikan yang tinggi, dan tidak boleh ada penduduk yang tidak bisa berobat dengan pelayanan kesehatan berkualitas dan merata" papar abah Anton

Menurutnya, Kota yang nyaman juga harus didukung oleh sarana dan prasarana serta utilitas Kota yang ramah. inklusif dan modern. Dan kota yang nyaman ditunjukkan dengan sikap pemerintah daerah yang berpihak kepada masyarakat.

Baca Juga: Jelang Debat Calon Wakil Bupati, KPU Kabupaten Pasuruan Pastikan Suasana Steril

"Dan tentunya diperhatikan dan diutamakan adalah program kami Peduli Wong Cilik,” ujar Abah Anton.

Sementara Calon Wakil Wali dari paslon ABADI, Dimyati Ayatulloh menambahkan program yang diusung oleh paslon ABADI dalam memimpin .

Antara lain pertama Mewujudkan yang Maju dan Bermartabat dengan misi; Kedua, Meningkatkan Kesejahteraan Sosial Masyarakat, Menguatkan Ekonomi Lokal yang Produktif dan Berdaya Saing; Ketiga Meningkatkan Kualitas Infrastruktur yang Modern, Aksesibel dan Berkelanjutan;

Baca Juga: 13 Orang Kecolongan HP saat Nonton Kirab Maskot KPU Jatim

Keempat, Mengembangkan Kehidupan Sosial dan Budaya yang Harmonis dan Berkeadilan, dan kelima Memajukan Inovasi Tata Kelola dan Pelayanan Publik yang Responsif dan Profesional. (dad/van)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Read Entire Article
Kabar berita |